Triwulan ke Satu, PDAM Kebumn Catatkan Kenaikan Laba Rp 801 juta
Kebumen, Siaran Indonesia – Guna meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan, Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa (PDAM) Kebumen mengadakan Pelatihan Peningkatan Motivasi Karyawan dan Pembekalan Garda Depan Pelayanan yang berlangsung di Trio Azana Style, Senin, 30 Juni 2025.
Acara dibuka Bupati Kebumen Lilis Nuryani, dan dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Edi Rianto yang juga menjabat Dewan Pengawas PDAM Kebumen, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Sri Kuntarti, Kepala Bagian Perekonomian Purnowati, dan Direktur PDAM Zein Musta’in.
Zein mengatakan, setidaknya ada 60 karyawan mengikuti motivasi dan pembekalan ini, mereka ada garda terdepan pelayanan PDAM Kebumen, seperti pembaca meter yang setiap hari terjun ke lapangan bertemu dengan masyarakat, memastikan air lancar.
“Motivasi dan pembekalan ini perlu untuk membangkitkan kepercayaan diri mereka dalam bekerja, tahan banting dan selalu mengedepankan kenyamanan pelanggan,” ujar Zein.
Zein menuturkan, satu pembaca meter bisa melayani sekitar 3.500 Sambungan Rumah (SR) atau pelanggan. Ini artinya keluhan dari pelanggan bisa disampaikan secara langsung oleh pembaca meter untuk selanjutnya ditindaklanjuti oleh perusahaan. “Makanya Pembaca Meter ini harus bisa bersikap jujur menyampaikan keluhan dan kondisi di lapangan,” katanya.
Tidak hanya pembaca meter, kata Zein tm marketing dan kepala unit juga termasuk dalam garda depan pelayanan yang turut dibekali. “Tim Marketing juga harus bisa bersikap ramah, santun dan bisa melayani dengan baik apa yang menjadi keinginan calon pelanggan baru,” tuturnya.
Lebih lanjut, Zein menuturkan pelayanan PDAM Kebumen tersebar di 23 kecamatan dari 26 kecamatan. PDAM juga menargetkan 3.195 sambungan rumah baru di tahun 2025, yang mana hingga bulan Juni sekitar 1.800 pelanggan baru telah berhasil tersambung. Targetnya pada 2025 bisa terpenuhi.
Sampai saat ini, total sambungan rumah yang dilayani PDAM di Kabupaten Kebumen mencapai 40.950 pelanggan, atau sekitar 15,7% dari total rumah tangga di Kebumen, dan pihaknya pun belum menerapkan kenaikan tarif..Saat ini, tarif rumah tangga 1 masih Rp 53.100 untuk 10 meter kubik pertama.
Tidak hanya itu, Zein juga menyampaikan capaian kinerja, berkaitan dengan laba sebesar sebesar Rp 801 juta lebih pada triwulan kesatu, menunjukkan kenaikan sebesar 12,9%. Lalu tahun ini, PDAM Kebumen berhasil menjadi Perumda Air Minum terbaik di kelasnya dengan peringkat 1 nasional.
Kemudian, berdasarkan capaian kinerjsa sampai dengan Juni 2025 mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan capaian kinerja per akhir Juni 2024 dari total pendapatan terdapat kenaikan sejumlah Rp 2.881.658.925,- atau naik sebesar 12.96%.
“Kami sampaikan pula realisasi pendapatan per akhir Juni 2025 apabila dibandingkan dengan RKAP per akhir Juni 2025 mengalami kenaikan sejumlah Rp. 313.585.717,- atau tercapai 1.26%,” ucapnya
Hal ini dikarenakan adanya pemasangan sambungan rumah baru dan adanya penyesuaian tarif. Sedangkan laba per akhir Juni 2025 apabila dibandingkan dengan kinerja per akhir Juni 2024 terdapat kenaikan sejumlah Rp. 801.684.604,- atau tercapai 36.66% dibandingkan RKAP per akhir Juni 2025 dan realisasi per akhir Juni 2025 laba mengalami kenaikan sejumlah Rp. 265.570.710,- atau tercapai 9.75%.
“Hal ini tentu tidak lepas dari support dan dukungan Ibu Bupati yang senantiasa mengarahkan dan membimbing Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa Kabupaten Kebumen,” ucapnya.
Adapun dukungan dan support yang diberikan oleh Ibu Bupati melalui Pemerintah Kabupaten Kebumen yaitu memberikan Penyertaan Modal kepada Perumda Air Minum Tirta Bumi Sentosa pada tahun 2023 dan 2024 untuk mendukung program Hibah Air Minum Berbasis Kinerja (HAMBK).
Pencairan Penyertaan Modal Kabupaten Kebumen pada tahun 2022 sebesar Rp 3.000.000.000,00 sesuai SP2D Nomor 00897/LS-PEMBY/DAU/2022 tanggal 31 Agustus 2022 dan sebesar Rp4.000.000.000,00 sesuai SP2D Nomor 00592/LS-PEMBY/DAU/2023 tanggal 22 Juni 2023.
Kemudian, alokasi Hibah AMBK Tahun 2023 sebesar 1.605.000.000,00. Sehingga total penyertaan modal Pemerintah Kabupaten Kebumen untuk Program Hibah AMBK sudah sebesar Rp4.605.000.000,00.
“Pencairan Penyertaan Modal Pemerintah Daerah tersebut sama dengan Peraturan Daerah Kabupaten Kebumen Nomor 13 Tahun 2020 tentang Penyertaan Modal pada Badan Usaha Milik Daerah Kabupaten Kebumen tanggal 12 Oktober 2020,” terangnya.
“Alhamdulillah semua ini juga berkat dukungan atau suport dari Pemkab Kebumen,” ucapnya.
Sementara itu, Bupati Lilis Nuryani turut menyampaikan apresiasi atas kinerja PDAM Kebumen yang terus meningkat semakin baik. Salah satu inovasi yang patut didukung adalah pengembangan model bisnis dengan meluncurkan produk air minum kemasan Oxymine.
“Perusahaan memang membutuhkan inovasi dalam hal pelayanan dan produk yang ditawarkan, PDAM Kebumen saya lihat sudah melakukan itu dengan hadirnya Oxymine, air minumnya orang Kebumen,” kata Lilis.
Bupati berpesan agar kualitas dan kepercayaan pelanggan tetap menjadi prioritas utama. Karena itu adalah sumber dari kelancaran sebuah perusahaan. “Kalau pelayanan tidak baik, produk gagal maka perusahaan akan tersendat,”ucapnya.
Kepada karyawan, Bupati Lilis berpesan agar bekerja dengan hati. “Layani warga seperti melayani keluarga sendiri. Kalau kita ikhlas dan tulus, insyaAllah, hasilnya akan terasa bukan hanya di kantor, tapi juga di rumah, di lingkungan, dan di hati masyarakat,” pungkasnya.